Para ahli mengatakan infeksi rekombinan terjadi ketika dua jenis virus yang terpisah bergabung dan membentuk jenis tunggal baru yang mengandung genom dari kedua jenis koinfeksi tersebut.
Rekombinan bukanlah kejadian yang tidak biasa ketika ada beberapa varian menyebar di masyarakat.
Apa perbedaan Deltacron dan XE dengan Delta dan Omicron?
Deltacron dan XE adalah rekombinan.
Deltacron mengandung materi genetik dari virus Delta dan Omicron, sedangkan XE adalah hibrida dari dua sublineage Omicron, yakni BA.1 (strain Omicron asli) dan BA.2 (strain siluman).
BA.2 lebih menular daripada BA.1 dan saat ini bertanggung jawab atas terjadinya lebih banyak infeksi di Australia dan beberapa negara di dunia. Gelombang BA.2 saat ini di beberapa negara bagian Australia diperkirakan akan mencapai puncaknya pada pertengahan bulan April.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) kini telah mulai memantau BA.4 dan BA.5, disamping juga strain Omicron BA.1.1 dan BA.3.
Apakah kita perlu khawatir?
Dr Maria Van Kerkhove, seorang ahli di WHO, mengatakan bahwa mereka mengetahui tentang Deltacron, tetapi 'tingkat pendeteksiannya sangat rendah'.
"Kami belum melihat adanya perubahan epidemiologi dengan rekombinan ini. Kami belum melihat adanya perubahan tingkat keparahan. Tetapi ada banyak penelitian yang sedang berlangsung," kata Dr Van Kerkhove pada pekan lalu.
Profesor Dominic Dwyer, seorang ahli virologi medis dan direktur Patologi Kesehatan Masyarakat dari New South Wales Health Pathology, mengatakan virus rekombinan, seperti Deltacron, secara intrinsik tidak lebih mengkhawatirkan daripada virus Delta atau Omicron.
"Dengan tidak adanya data klinis tentang dampak Deltacron, orang tidak perlu khawatir tetapi terus melakukan survei untuk varian semacam itu. Varian tersebut jarang ditemukan hingga saat ini. Bagaimanapun, varian Delta mulai tidak banyak ditemukan di banyak negara termasuk Australia," kata Profesor Dwyer kepada SBS.
Pada bulan Februari, Deltacron pertama kali terdeteksi di Utara Prancis dan sejak saat itu telah menyebar ke AS dan Inggris. Pada hari Jumat, 8 April, NSW melaporkan satu kasus dan Queensland melaporkan 12 kasus infeksi Deltacron.
WHO meyakini bahwa varian XE, yang pertama kali terdeteksi di Inggris pada 19 Januari, bisa jadi 10 persen lebih menular dibandingkan BA.2, tetapi penelitian lebih lanjut masih diperlukan. WHO telah mengklasifikasikan rekombinan XE di bawah Omicron.

Queensland reported 12 Deltacron infections last week. One case of Deltacron has also been detected in New South Wales. Source: AAP Image/Russell Freeman
Pihak berwenang di NSW juga melaporkan adanya kasus rekombinan BA.1 dan BA.2 pada pekan lalu, tetapi merka masih tidak menyebutnya sebagai XE.
Professor Dwyer mengatakan ada hibrida BA.1 dan BA.2 yang berbeda, termasuk XE dan XG.
"Yang ditemukan di Australia bukanlah XE (seperti yang terdeteksi di Inggris dan Eropa Utara). Varian ini tampaknya jarang ditemukan," ujar Professor Dwyer.
Apakah vaksin yang digunakan saat ini efektif melawan Deltacron?
Profesor Dwyer mengatakan vaksin secara utama bertindak melawan protein 'spike' dari virus. Oleh karena itu, bentuk lonjakan (Delta atau Omicron) yang ada pada Deltacron kemungkinan besar akan menentukan efektivitas vaksin.
"Hingga saat ini tidak ada bukti bahwa efektivitas vaksin akan berbeda terhadap Deltacron dibandingkan dengan virus Delta atau Omicron," ujarnya, seraya menambahkan bahwa tidak adanya cukup banyak virus Deltacron yang ditemukan untuk dapat mengetahui efektivitas vaksin.
Direktur Global Health Neurology Lab dan COVID-19 Reprogram Global Consortium yang berbasis di Sydney, Dr Sonu Bhaskar, mengatakan bahwa mengendalikan Deltacron akan membutuhkan prinsip yang sama seperti varian COVID-19 lainnya.

Health experts say there are not enough Deltacron and XE cases to determine whether the current COVID-19 vaccines are effective against new variants. Source: AAP Image/Richard Wainwright
"Ini bisa menjadi kabar baik. Namun, kita tidak boleh membuat kesalahan dengan mengabaikan Deltacron, dan pengawasan genomik Deltacron yang berkelanjutan diperlukan untuk mengetahui bagaimana varian ini berkembang dan bergerak melintasi perbatasan di Australia dan di seluruh dunia," kata Dr Bhaskar.
"Selain itu, mungkin saja ada lebih dari satu jenis varian ini yang menyebar secara global karena rekombinan Deltacron yang dilaporkan di Inggris dan AS tampak berbeda dari rekombinan yang dilaporkan di Prancis," tambahnya.
Apakah vaksin yang digunakan saat ini efektif melawan XE?
Profesor Dwyer mengatakan bahwa karena protein 'spike' pada varian XE berasal dari Omicron, maka seharusnya vaksin akan efektif.
"Tetapi, tidak ada cukup data untuk mengetahui hal ini secara pasti. Rekombinan ini sejauh ini jarang terjadi," kata Profesor Dwyer.
Perlindungan
Dr Van Kerkhove mengatakan virus ini masih ada di sekitar kita.
"Virus ini beredar pada tingkat yang sangat tinggi, dan kita perlu menggunakan semua alat yang kita miliki. Alat itu adalah vaksin dan, yang lebih penting, vaksinasi," katanya.
“Kita perlu memastikan bahwa ketika giliran Anda, Anda mendapatkan vaksinasi dan menerima dosis penuh yang Anda butuhkan. Kita perlu mengikuti langkah-langkah lain seperti menjaga jarak, memakai masker, menghindari tempat ramai dan membuka jendela dan pintu ketika Anda berada di dalam ruangan," tambahnya.
Dr Bhaskar tidak menyangkal kemungkinan ada lebih banyak kasus Deltacron atau XE yang beredar di New South Wales karena sifat pengambilan sampel yang tidak acak saat ini.
Saat ini NSW memprioritaskan pengurutan seluruh genom untuk pasien yang dirawat di rumah sakit dan ICU di negara bagian tersebut.
Jika Anda memiliki salah satu dari gejala-gejala berikut, segera hubungi layanan darurat di nomor 000 dan beri tahu operator bahwa sebelumnya Anda telah didiagnosis dengan COVID-19.
- Sesak napas yang parah atau kesulitan bernapas
- Nyeri atau tekanan yang parah di dada
- Demam, baik itu yang baru atau pun berulang
- Memburuknya kemampuan untuk konsentrasi dan meningkatnya kebingungan
- Kesulitan untuk bangun
Jika Anda mengalami gejala-gejala lain setelah sembuh dari COVID-19, hubungi dokter umum/keluarga Anda atau penyedia layanan kesehatan lainnya (sumber: Healthdirect).
SBS berkomitmen untuk menyampaikan perkembangan informasi terbaru terkait COVID-19 bagi komunitas multibudaya dan multibahasa di Australia. Jagalah keselamatan dan ikuti perkembangan informasi COVID-19 dengan mengunjungi .