Key Points
- Data menunjukkan sebanyak 13.021 orang telah meninggal akibat COVID-19 hingga 31 Oktober 2022
- Doherty Institute mendukung penggunaan Lagevrio pada penduduk berusia 70 tahun ke atas
- Kota-kota terbesar di China mencabut beberapa kebijakan COVID-19 setelah protes massal
Jumlah kasus baru mingguan terus meningkat di seluruh negara bagian dan teritori Australia.
New South Wales melaporkan adanya peningkatan sebesar 20 persen dengan 37.796 kasus COVID baru pada hari Jumat.
Victoria juga melaporkan adanya kenaikan sebesar 21 persen dengan 26.971 kasus baru.
Namun, ahli epidemiologi optimis bahwa gelombang saat ini atau gelombang keempat dapat memuncak sebelum Natal di Australia.
Institut Peter Doherty untuk Infeksi dan Kekebalan di Melbourne telah mendukung penggunaan obat antivirus Lagevrio pada penduduk berusia 70 tahun ke atas.
Lagevrio tidak lagi diresepkan di Inggris dan negara lain.
Pihak institut yang melakukan analisa terhadap Lagevrio yang belum ditinjau oleh rekan sejawat, mengatakan bahwa obat tersebut dapat mengurangi 30 persen rawat inap atau risiko kematian penduduk di atas 70 tahun.
Paxlovid Pfizer tetap menjadi pil antivirus terkemuka karena menurunkan 89 persen risiko rawat inap dan kematian pada orang dengan COVID.
Data terbaru dari Biro Statistik Australia menunjukkan sebanyak 13.021 orang telah meninggal akibat COVID-19 hingga 31 Oktober.
Dari 13.021 kematian, sebanyak 10.620 (81,6 persen) berasal dari COVID. 2.401 kematian yang tersisa disebabkan oleh penyebab lain, namun memiliki virus corona.
Lima orang dilarikan ke rumah sakit setelah kapal pesiar berkapasitas 4.000 penumpang kembali ke Melbourne pada Kamis.
Pihak berwenang belum mengungkapkan jumlah total orang yang tertular COVID-19 di atas kapal Grand Princess.
Pemerintah NSW telah menarik 33.121 dari 62.138 denda yang dikeluarkan selama lockdown tahun 2021.
Pengumuman tersebut dikeluarkan menyusul sebuah argumen di Mahkamah Agung NSW yang menyatakan bahwa denda tersebut tidak cukup menggambarkan pelanggaran yang dituduhkan berdasarkan Undang-Undang Denda.
Pemerintah negara bagian akan mengembalikan uang denda kepada mereka yang telah membayar.
Penelitian yang ditulis bersama oleh Kepala Petugas Kesehatan Victoria Profesor Brett Sutton mengklaim lebih banyak bukti bahwa "COVID adalah bom bom klaster dengan multi-sistem."
Ahli epidemiologi Stacey Rowe mengatakan bahwa penduduk memiliki resiko 15 kali lebih mungkin terkena miokarditis (radang jantung) yang membutuhkan rawat inap setelah COVID-19 daripada sebelumnya.
Pihak berwenang China diperkirakan akan melonggarkan pembatasan karantina COVID-19 dan pengujian massal dalam beberapa hari mendatang menyusul protes di kota-kota besar, termasuk Beijing, Shanghai, dan Guangzhou.
Dalam laporan terbaru Organisasi Kesehatan Dunia, Jumlah kasus COVID global baru tetap stabil hingga 30 November.
Di luar negeri, Jepang, Korea, AS, Prancis, dan Italia telah melaporkan jumlah kasus COVID mingguan tertinggi.
Untuk menemukan Long COVID Clinic di:
Untuk menemukan klinik pengujian COVID-19 di:
Daftarkan hasil RAT Anda di sini, jika Anda positif
Sebelum anda bepergian ke luar negeri, Dan berikut adalah beberapa bantuan untuk memahami . Anda bisa membaca semua informasi COVID-19 dalam bahasa anda melalui
Dengarkan setiap hari Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu jam 3 sore. Ikuti kami di dan jangan lewatkan kami.