Pembaruan COVID-19: Kuncitara di Greater Sydney Diperpanjang Empat Minggu

Berikut ini pembaruan informasi terkait virus corona di Australia untuk 28 Juli 2021.

Bentleigh Secondary College students are seen returning to school as COVID-19 restrictions are eased across Victoria, in Melbourne, Wednesday, July 28, 2021.  (AAP Image/Daniel Pockett) NO ARCHIVING

Bentleigh Secondary College students are seen returning to school as COVID-19 restrictions are eased across Victoria, in Melbourne, Wednesday, July 28, 2021. Source: AAP Image/Daniel Pockett

  • Kuncitara di wilayah Greater Sydney diperpanjang hingga 28 Agustus.
  • Victoria menyelidiki satu kasus yang tidak terkait.
  • Tidak ada kasus baru di Australia Selatan.
  • Queensland menghadapi ancaman ganda COVID-19.

New South Wales

New South Wales mencatat sebanyak 177 kasus baru yang ditularkan secara lokal dan satu lagi kematian. Setidaknya 46 kasus berada di tengah masyarakat ketika sedang menular.

Kuncitara (penguncian sementara/lockdown) saat ini telah diperpanjang empat minggu hingga Sabtu, 28 Agustus. Tiga lagi wilayah pemerintahan daerah di Sydney - Campbelltown, Parramatta, dan George's River - sekarang juga berada di bawah pembatasan pergerakan yang lebih ketat, dengan hanya pekerja penting yang diperbolehkan keluar dari wilayah ini.

Di Fairfield hanya perawatan kesehatan dan lanjut usia, sedangkan di Canterbury-Bankstown semua pekerja esensial diwajibkan untuk melakukan tes setiap tiga hari. Peraturan yang konsisten diberlakukan di wilayah Greater Sydney, yangmana aktivitas belanja dan olahraga hanya diperbolehkan dalam jarak 10 km dari rumah.

Ketahui langkah-langkah aman dari COVID.

Victoria

Negara bagian ini telah mencatat sembilan kasus baru penularan secara lokal, dengan delapan diantaranya terkait dengan wabah yang terjadi saat ini. Satu kasus masih dalam penyelidikan.

Sejumlah aturan pembatasan akan tetap diberlakukan, termasuk kewajiban mengenakan masker baik di dalam maupun di luar ruangan.

24 jam terakhir di Australia

  • Kepala Dinas Kesehatan Queensland, Dr Jeannette Young, mengonfirmasi bahwa 19 dari 21 awak kapal curah telah positif COVID-19 dan satu orang yang kemungkinan menular di komunitas di Brisbane selama enam hari.
  • Australia Selatan mencatat hari kedua tanpa transmisi.

Karantina, perjalanan, klinik pengujian, dan pembayaran bantuan bencana pandemi

Persyaratan karantina dan pengujian diatur dan ditegakkan oleh pemerintah negara bagian dan teritori: 

Jika Anda ingin bepergian ke luar negeri, Anda mungkin dapat mengajukan pengecualian secara online.

 untuk informasi lebih lanjut mengenai persyaratan untuk meninggalkan Australia. Ada beberapa langkah sementara untuk penerbangan internasional yang ditinjau secara berkala oleh pemerintah dan diperbarui pada situs web





Temukan di sini terjemahan .
Temukan di sini terjemahan .


Klinik tes di setiap negara bagian dan teritori: 


 
 

Informasi tentang Tunjangan Darurat Pandemi untuk negara bagian dan teritori:

 
 

Share
Published 28 July 2021 1:50pm
Updated 28 July 2021 7:31pm
By SBS/ALC Content
Presented by SBS Indonesian
Source: SBS


Share this with family and friends